Website Berita Sports Bola Terlengkap Dan Terupdate
Anekaberitasports – Jadwal siaran langsung babak 8 Besar Piala Asia 2023 di iNews TV dan RCTI. Salah satu laga […]
Bola Internasional TournamentAnekaberitasports – Jadwal siaran langsung babak 8 Besar Piala Asia 2023 di iNews TV dan RCTI. Salah satu laga seru pada babak 8 Besar Piala Asia 2023 adalah duel antara Australia vs Korea Selatan.
Australia lolos ke babak 8 Besar usai menang atas Indonesia di babak sebelumnya. Australia menang empat gol tanpa balas dari lawannya. Australia belum pernah kalah di Piala Asia 2023 ini, tiga kali menang dan sekali imbang.
Korea Selatan mendapat lawan sulit pada babak 16 Besar, Arab Saudi. Son Heung-min dan kolega berhasil menang, lewat adu penalti, setelah bermain imbang 1-1 dan lolos ke 8 Besar. Tampil sebagai pahlawan bagi Korea Selatan adalah Cho Gue-sung.
Pada lima pertemuan terakhir, laga antara Australia dan Korea Selatan selalu berjalan ketat. Tidak ada skor mencolok dalam pertemuan kedua tim. Pada 2019 lalu, di pertemuan terakhir, Korea Selatan meraih kemenangan dengan skor 1-0
Selain Australia dan Korea Selatan, ada enam tim lain yang lolos ke babak 8 Besar. Salah satunya adalah sang unggulan juara Jepang. Mereka lolos ke babak 8 Besar usai meraih kemenangan dengan skor 3-1 atas Bahrain.
Sang tuan rumah, Qatar, juga lolos ke babak 8 Besar. Qatar bermain sangat bagus di Piala Asia 2023. Dari empat laga, termasuk babak 16 Besar, Qatar selalu menang. Mereka baru kebobolan satu kali saja dari empat laga.
Berikut adalah daftar negara yang lolos ke babak 8 Besar Piala Asia 2023
Jumat, 2 Februari 2024
Tajikistan vs Yordania
Stadion Ahmad bin Ali
18.30 WIB
iNews
Australia vs Korea Selatan
Stadion Al Janoub
22.30 WIB
RCTI
Sabtu, 3 Februari 2024
Iran vs Jepang
Stadion Education City
18.30 WIB
RCTI
Qatar vs Uzbekistan
Stadion Al Bayt
22.30 WIB
iNews
Anekaberitasports – Lionel Messi digoda, bahwa dia takut bermain di laga Al Nassr vs Inter Miami. Karena itulah Messi memilih duduk […]
Bola Internasional Hasil Match Hot TopicAnekaberitasports – Lionel Messi digoda, bahwa dia takut bermain di laga Al Nassr vs Inter Miami. Karena itulah Messi memilih duduk di bangku cadangan dan baru masuk ke lapangan di menit ke-83.
Jumat (2/2/2024) dini hari WIB, Al Nassr sukses menghajar Inter Miami dengan skor telak 6-0 dalam laga uji coba bertajuk Riyadh Season Cup yang digelar di Kingdom Arena, Riyadh.
Dalam laga ini, Al Nassr tak bisa memainkan Cristiano Ronaldo karena cedera. Sementara itu, bintang Inter Miami, Lionel Messi baru masuk sebagai pemain pengganti di akhir babak kedua.
Anderson Talisca menjadi bintang kemenangan Al Nassr dengan memborong tiga gol alias hat-trick. Tiga gol Al Nassr lainnya masing-masing dicetak Otavio, Aymeric Laporte, dan Mohammed Khalil Marran.
Sejak awal Ronaldo memang terpaksa absen di pertandingan tadi. Dia dihantam cedera sejak beberapa pekan lalu dan masih menjalani masa pemulihan, belum cukup fit.
Nah, kasus Messi berbeda. Dia terbukti bisa bermain beberapa hari lalu, jadi harusnya tidak ada masalah untuk bermain tadi. Namun, Messi justru baru masuk lapangan di menit ke-83.
Saat Messi masuk, Al Nassr sudah unggul 6-0, jadi sebenarnya dia tidak bisa mengubah apa pun. Alhasil, aksi Messi justru jadi bahan bercandaan salah satu petinggi Saudi.
Turki Alalshikh, petinggi Saudi’s General Authority of Entertainment berkelakar bahwa Messi mungkin sengaja absen karena takut kalah, faktanya Inter Miami memang kalah.
“Saya menerima berita bahwa Messi tidak akan bermain. Dia melihat Cristiano absen dan takut dia akan kalah dari Al Nassr. Dia bisa grogi dan memilih kabur,” kata Alalshikh bercanda.
Al Nassr: David Ospina (Waleed Ali 32′); Nawaf Al Boushail, Abdulelah Al Amri (Mohammed Al Fatil 60′), Aymeric Laporte (Marzouq Tambakti 81′), Alex Telles (Mohammed Qasem Al Nakhli 80′); Abdulmajeed Al Sulayhim (Ali Al Hassan 60′), Marcelo Brozovic; Talisca (Muhammad Sahlouli 81′), Otavio (Khaled Al Hamoush 81′), Abdulaziz Al Aliwah; Mohammed Khalil Marran (Meshari Fahad Al Nemer 80′).
Pelatih: Luis Castro.
Inter Miami: Drake Callender; Julian Gressel, Tomas Aviles, Sergey Krivtsov, Noah Allen, Jordi Alba (DeAndre Yedlin 69′); Gregore, Sergio Busquets, David Ruiz (Lawson Sunderland 84′); Luis Suarez (Robert Taylor 70′), Leonardo Campana (Lionel Messi 83′).
Pelatih: Gerardo Martino.
Anekaberitasports – Inter Milan akan menjamu Juventus di Giuseppe Meazza pada pekan ke-23 Serie A 2023/2024. Pertandingan Inter vs Juventus ini akan […]
Bola Internasional Hot TopicAnekaberitasports – Inter Milan akan menjamu Juventus di Giuseppe Meazza pada pekan ke-23 Serie A 2023/2024. Pertandingan Inter vs Juventus ini akan kick-off Senin, 5 Februari 2024, jam 02:45 WIB, siaran langsung di beIN 1 dan live streaming di Vidio.
Inter saat ini memimpin klasemen dengan keunggulan satu poin atas Juventus. Namun, Inter masih punya ‘tabungan’ satu laga karena harus bermain di ajang Supercoppa Italiana beberapa waktu lalu.
Inter dan Juventus sama-sama baru kalah sekali di Serie A musim ini. Uniknya, mereka dikalahkan oleh tim yang sama, yaitu Sassuolo. Juventus tumbang 2-4 di markas Sassuolo pada pekan ke-5, sedangkan Inter dipecundangi Sassuolo 1-2 di kandang sendiri pada pekan ke-6.
Di laga terakhirnya, Inter dan Juventus meraih hasil yang berbeda. Inter menang 1-0 atas tuan rumah Fiorentina berkat gol ke-19 Lautaro Martinez di Serie A musim ini. Sebaliknya, gol ke-12 Dusan Vlahovic, yang didahului kartu merah Arkadiusz Milik, hanya cukup untuk memberi Juventus hasil seri 1-1 dengan tim papan bawah Empoli di Turin.
Grande partita di Giuseppe Meazza nanti adalah kesempatan bagi Inter untuk menjauhkan diri dari kejaran rivalnya. Sementara itu, bagi Juventus, itu merupakan kesempatan untuk menjaga persaingan dalam perburuan gelar juara.
Inter Milan (3-5-2): Sommer; Pavard, Acerbi, Bastoni; Darmian, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Thuram, Lautaro.
Pelatih: Simone Inzaghi.
Juventus (3-5-2): Szczesny; Gatti, Bremer, Danilo; Cambiaso, McKennie, Locatelli, Rabiot, Kostic; Chiesa, Vlahovic.
Pelatih: Massimiliano Allegri.
5 Pertemuan Terakhir
27-11-2023 Juventus 1-1 Inter (Serie A)
27-04-2023 Inter 1-0 Juventus (Coppa Italia)
05-04-2023 Juventus 1-1 Inter (Coppa Italia)
20-03-2023 Inter 0-1 Juventus (Serie A)
07-11-2022 Juventus 2-0 Inter (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Inter Milan (M-M-M-M-M)
06-01-24 Inter 2-1 Verona (Serie A)
14-01-24 Monza 1-5 Inter (Serie A)
20-01-24 Inter 3-0 Lazio (Supercoppa)
23-01-24 Napoli 0-1 Inter (Supercoppa)
29-01-24 Fiorentina 0-1 Inter (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Juventus (M-M-M-M-S)
08-01-24 Salernitana 1-2 Juventus (Serie A)
12-01-24 Juventus 4-0 Frosinone (Coppa Italia)
17-01-24 Juventus 3-0 Sassuolo (Serie A)
22-01-24 Lecce 0-3 Juventus (Serie A)
28-01-24 Juventus 1-1 Empoli (Serie A).
Prediksi skor akhir: Inter Milan 1-1 Juventus.
Kompetisi: Serie A
Pertandingan: Inter Milan vs Juventus
Stadion: Giuseppe Meazza
Hari, tanggal: Senin, 5 Februari 2024
Jam: 02.45 WIB
Live: beIN 1
Sabtu, 3 Februari 2024
02:45 WIB Lecce vs Fiorentina
21:00 WIB Empoli vs Genoa
21:00 WIB Udinese vs Minza
Minggu, 4 Februari 2023
00:00 WIB Frosinone vs AC Milan
02:45 WIB Bologna vs Sassuolo
18:30 WIB Torino vs Salernitana
21:00 WIB Napoli vs Hellas Verona
Senin, 5 Februari 2024
00:00 WIB Atalanta vs Lazio
02:45 WIB Inter Milan vs Juventus
Selasa, 6 Februari 2024
02:45 WIB AS Roma vs Cagliari
Anekaberitasports – AS Roma akan ditantang Cagliari di Olimpico pada pekan ke-23 Serie A 2023/2024. Pertandingan Roma vs Cagliari ini akan kick-off […]
Bola Internasional Hot TopicAnekaberitasports – AS Roma akan ditantang Cagliari di Olimpico pada pekan ke-23 Serie A 2023/2024. Pertandingan Roma vs Cagliari ini akan kick-off Selasa, 6 Februari 2024, jam 02:45 WIB, siaran langsung di beIN 1 dan live streaming di Vidio.
Roma melalui dua laga pertamanya bersama pelatih baru Daniele De Rossi, yang menggantikan Jose Mourinho, dengan sempurna. Roma berturut-turut mengalahkan Hellas Verona dan Salernitana.
Roma menang 2-1 atas Verona di Olimpico. Gol-gol Roma dicetak oleh Romelu Lukaku dan Lorenzo Pellegrini.
Setelah itu, Roma bertandang ke markas Salernitana. Anak-anak asuh De Rossi menang dengan skor 2-1 lagi. Lorenzo Pellegrini kembali menyumbang satu gol, sedangkan satu gol lainnya dicetak oleh Paulo Dybala dari titik penalti.
Kontras dengan Roma, Cagliari selalu kalah dalam dua laga terakhirnya di Serie A. Tim asuhan Claudio Ranieri itu kalah 1-3 di kandang Frosinone, lalu kalah 1-2 saat menjamu Torino.
AS Roma (4-3-3): Rui Patricio; Karsdorp, Mancini, Llorente, Kristensen; Bove, Cristante, Pellegrini; Dybala, Lukaku, El Shaarawy.
Pelatih: Daniele De Rossi.
Cagliari (4-3-1-2): Scuffet; Zappa, Dossena, Mina, Augello; Makoumbou, Prati, Nandez; Viola; Lapadula, Petagna.
Pelatih: Claudio Ranieri.
5 Pertemuan Terakhir
08-10-2023 Cagliari 1-4 Roma (Serie A)
17-01-2022 Roma 1-0 Cagliari (Serie A)
28-10-2021 Cagliari 1-2 Roma (Serie A)
25-04-2021 Cagliari 3-2 Roma (Serie A)
24-12-2020 Roma 3-2 Cagliari (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir AS Roma (S-K-K-M-M)
08-01-24 Roma 1-1 Atalanta (Serie A)
11-01-24 Lazio 1-0 Roma (Coppa Italia)
15-01-24 Milan 3-1 Roma (Serie A)
21-01-24 Roma 2-1 Verona (Serie A)
30-01-24 Salernitana 1-2 Roma (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Cagliari (K-S-M-K-K)
03-01-24 Milan 4-1 Cagliari (Coppa Italia)
07-01-24 Lecce 1-1 Cagliari (Serie A)
14-01-24 Cagliari 2-1 Bologna (Serie A)
21-01-24 Frosinone 3-1 Cagliari (Serie A)
27-01-24 Cagliari 1-2 Torino (Serie A).
Prediksi skor akhir: AS Roma 2-1 Cagliari.
Kompetisi: Serie A
Pertandingan: AS Roma vs Cagliari
Stadion: Olimpico
Hari, tanggal: Selasa, 6 Februari 2024
Jam: 02.45 WIB
Sabtu, 3 Februari 2024
02:45 WIB Lecce vs Fiorentina
21:00 WIB Empoli vs Genoa
21:00 WIB Udinese vs Minza
Minggu, 4 Februari 2023
00:00 WIB Frosinone vs AC Milan
02:45 WIB Bologna vs Sassuolo
18:30 WIB Torino vs Salernitana
21:00 WIB Napoli vs Hellas Verona
Senin, 5 Februari 2024
00:00 WIB Atalanta vs Lazio
02:45 WIB Inter Milan vs Juventus
Selasa, 6 Februari 2024
02:45 WIB AS Roma vs Cagliari
Anekaberitasports – AC Milan akan dijamu oleh Frosinone di Benito Stirpe pada pekan ke-23 Serie A 2023/2024. Pertandingan Frosinone vs Milan ini […]
Bola Internasional Hot TopicAnekaberitasports – AC Milan akan dijamu oleh Frosinone di Benito Stirpe pada pekan ke-23 Serie A 2023/2024. Pertandingan Frosinone vs Milan ini akan kick-off Minggu, 4 Februari 2024, jam 00:00 WIB, siaran langsung di beIN 1 dan live streaming di Vidio.
Frosinone dan Milan sama-sama meraih hasil imbang di laga terakhirnya. Frosinone imbang 1-1 dengan tuan rumah Hellas Verona, sedangkan Milan ditahan Bologna 2-2.
Ketika melawan Verona, Frosinone kebobolan terlebih dulu di menit 45. Frosinone membalas lewat gol Kaio Jorge pada menit 58.
Sementara itu, dua gol Ruben Loftus-Cheek sempat membawa Milan berbalik unggul 2-1 atas Bologna di San Siro. Namun, Milan harus puas dengan satu poin setelah kebobolan gol penalti di injury time.
Milan sebenarnya bisa saja menang. Pasalnya, Milan mendapatkan dua hadiah penalti di laga tersebut. Akan tetapi Olivier Giroud dan Theo Hernandez gagal mengkoversinya jadi gol.
Milan perlu tampil lebih baik, terutama dalam hal penyelesaian akhir, juga menghindari kesalahan-kesalahan individu jika ingin membawa pulang tiga poin dari Benito Stirpe nanti.
Frosinone (4-3-3): Turati; Monterisi, Okoli, Romagnoli, Brescianini; Mazzitelli, Barrenechea, Gelli; Soule, Kaio Jorge, Harroui.
Pelatih: Eusebio Di Francesco.
AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kjaer, Gabbia, Hernandez; Adli, Reijnders; Pulisic, Loftus-Cheek, Leao; Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli.
5 Pertemuan Terakhir
03-12-2023 Milan 3-1 Frosinone (Serie A)
19-05-2019 Milan 2-0 Frosinone (Serie A)
26-12-2018 Frosinone 0-0 Milan (Serie A)
01-05-2016 Milan 3-3 Frosinone (Serie A)
21-12-2015 Frosinone 2-4 Milan (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Frosinone (K-K-K-M-S)
06-01-24 Frosinone 2-3 Monza (Serie A)
12-01-24 Juventus 4-0 Frosinone (Coppa Italia)
16-01-24 Atalanta 5-0 Frosinone (Serie A)
21-01-24 Frosinone 3-1 Cagliari (Serie A)
28-01-24 Verona 1-1 Frosinone (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir AC Milan (M-K-M-M-S)
07-01-24 Empoli 0-3 Milan (Serie A)
11-01-24 Milan 1-2 Atalanta (Coppa Italia)
15-01-24 Milan 3-1 Roma (Serie A)
21-01-24 Udinese 2-3 Milan (Serie A)
28-01-24 Milan 2-2 Bologna (Serie A).
Prediksi skor akhir: Frosinone 1-2 AC Milan.
Kompetisi: Serie A
Pertandingan: Frosinone vs AC Milan
Stadion: Benito Stirpe
Hari, tanggal: Minggu, 4 Februari 2024
Jam: 00.00 WIB
Sabtu, 3 Februari 2024
02:45 WIB Lecce vs Fiorentina
21:00 WIB Empoli vs Genoa
21:00 WIB Udinese vs Minza
Minggu, 4 Februari 2023
00:00 WIB Frosinone vs AC Milan
02:45 WIB Bologna vs Sassuolo
18:30 WIB Torino vs Salernitana
21:00 WIB Napoli vs Hellas Verona
Senin, 5 Februari 2024
00:00 WIB Atalanta vs Lazio
02:45 WIB Inter Milan vs Juventus
Selasa, 6 Februari 2024
02:45 WIB AS Roma vs Cagliari
Anekaberitasports – PSG akan dijamu oleh Strasbourg di Stade de la Meinau pada pekan ke-20 Ligue 1 2023/2024. Pertandingan Strasbourg vs PSG […]
Bola Internasional Hot TopicAnekaberitasports – PSG akan dijamu oleh Strasbourg di Stade de la Meinau pada pekan ke-20 Ligue 1 2023/2024. Pertandingan Strasbourg vs PSG ini akan kick-off Sabtu, 3 Februari 2024, jam 03:00 WIB, live streaming di Vidio.
Pada laga sebelumnya, PSG menjamu Brest. PSG gagal menang. PSG hanya mampu meraih hasil imbang 2-2.
PSG sebenarnya berada di atas angin setelah memimpin 2-0 berkat gol-gol Marco Asensio menit 38 dan Randal Kolo Muani menit 45, tapi kemudian kebobolan dua gol balasan. PSG kebobolan di menit 55 dan 80. Pahitnya lagi, PSG juga kehilangan Bradley Barcola yang menerima kartu kuning kedua di injury time.
PSG memang gagal mengalahkan Brest di kandang. Akan tetapi, PSG masih tak terkalahkan dalam 14 laga terakhir di Ligue 1. Mereka 11 kali menang dan tiga kali imbang.
Melawan Strasbourg, yang baru menang enam kali di Ligue 1 musim ini, PSG tetap pantas difavoritkan meski main tandang.
Strasbourg (5-3-2): Sels; Senaya, Perrin, Nyamsi, Sylla, Delaine; Mwanga, Sissoko, Diarra; Emegha, Dion.
Pelatih: Patrick Vieira.
PSG (4-3-3): Donnarumma; Zaire-Emery, Pereira, Marquinhos, Hernandez; Asensio, Ugarte, Vitinha; Dembele, Kolo Muani, Mbappe.
Pelatih: Luis Enrique.
Catatan Pertemuan di Ligue 1
Strasbourg menang: 11
Seri: 19
PSG menang: 34.
5 Pertemuan Terakhir
21-10-2023 PSG 3-0 Strasbourg (Ligue 1)
28-05-2023 Strasbourg 1-1 PSG (Ligue 1)
29-12-2022 PSG 2-1 Strasbourg (Ligue 1)
30-04-2022 Strasbourg 3-3 PSG (Ligue 1)
15-08-2021 PSG 4-2 Strasbourg (Ligue 1).
5 Pertandingan Terakhir Strasbourg (M-M-S-M-S)
21-12-23 Strasbourg 2-1 Lille (Ligue 1)
07-01-24 Chinon 0-4 Strasbourg (Coupe de France)
13-01-24 Marseille 1-1 Strasbourg (Ligue 1)
21-01-24 Clermont Foot 1-3 Strasbourg (Coupe de France)
28-01-24 Clermont Foot 1-1 Strasbourg (Ligue 1).
5 Pertandingan Terakhir PSG (M-M-M-M-S)
04-01-24 PSG 2-0 Toulouse (Trophee des Champions)
08-01-24 Revel 0-9 PSG (Coupe de France)
15-01-24 Lens 0-2 PSG (Ligue 1)
21-01-24 Orleans 1-4 PSG (Coupe de France)
29-01-24 PSG 2-2 Brest (Ligue 1).
Prediksi skor akhir: Strasbourg 1-2 PSG.
Kompetisi: Ligue 1
Pertandingan: Strasbourg vs PSG
Stadion: Stade de la Meinau
Hari, tanggal: Sabtu, 3 Februari 2024
Jam: 03.00 WIB
Sabtu, 3 Februari 2024
03:00 WIB Strasbourg vs PSG
23:00 WIB Rennes vs Montpellier
Minggu, 4 Februari 2024
03:00 WIB Nantes vs Lens
19:00 WIB AS Monaco vs Le Havre
21:00 WIB Lille vs Clermont Foot
21:00 WIB Metz vs Lorient
21:00 WIB Reims vs Toulouse
23:05 WIB Brest vs Nice
Senin, 5 Februari 2024
02:45 WIB Lyon vs Marseille
Anekaberitasports – Penyerang Timnas Australia, Mitchell Duke percaya diri mereka bisa melaju jauh di Piala Asia 2023 jelang laga melawan […]
Bola Indonesia Bola Internasional Hot Topic TournamentAnekaberitasports – Penyerang Timnas Australia, Mitchell Duke percaya diri mereka bisa melaju jauh di Piala Asia 2023 jelang laga melawan Timnas Korea Selatan di perempat final Piala Asia.
Sebagaimana diketahui, Timnas Australia berhasil ke perempat final Piala Asia 2023 setelah mengalahkan Timnas Indonesia di babak 16 besar Piala Asia 2023.
Berdasarkan bracket Piala Asia 2023, Australia akan menghadapi Korea Selatan yang sebelumnya berhasil mengalahkan Arab Saudi. Laga Australia vs Korea Selatan ini akan dimainkan di Al Janoub Stadium, Jumat (2/2/2024) malam WIB.
Dan menjelang duel Australia vs Korea Selatan, Mitch Duke mengungkapkan kondisi para pemain Socceroos. Mereka yakin mampu melewati tantangan Taeguk Warriors di perempat final Piala Asia 2024.
“Kami bersiap menghadapi pertandingan ini dan begitu juga tantangan yang bisa dihadirkan Korea Selatan,” ujarnya di situs resmi AFC.
“Setelah pertandingan melawan Indonesia di 16 besar, kondisi tubuh kami membaik dan kembali dalam kondisi bagus,” lanjuta penyerang FC Machida Zelvia.
“Kami sudah beristirahat selama beberapa hari dan menghadapi Korsel akan menjadi pendekatan yang berbeda. Saya sendiri siap bermain selama 90 menit atau pun 120 menit.”
Menjelang duel melawan Korea Selatan, pemain berusia 33 tahun tersebut menegaskan Socceroos akan berusaha tampil lebih baik ketimbang melawan Indonesia di babak 16 besar.
“Kami harus tampil lebih baik dari apa yang kami tampilkan saat melawan Indonesia. Saya berharap ada peningkatan performa dan saya yakin kami memiliki energi untuk bertarung di lapangan dan mengharumkan nama Australia dengan mengalahkan Korea Selatan,” tambahnya.
“Korsel akan menyerang kami, dan kami pun akan menyerang mereka. Akan ada lebih banyak ruang untuk dimanfaatkan dan mungkin lebih banyak kesempatan bermain sepak bola. Semoga melawan Korsel kami lkebih baik,” tandasnya.
Anekaberitasports – Thiago Silva dikenal sebagai salah satu bek tengah terbaik yang pernah bermain di Eropa era modern […]
Bola InternasionalAnekaberitasports – Thiago Silva dikenal sebagai salah satu bek tengah terbaik yang pernah bermain di Eropa era modern ini. Dia pernah membela sejumlah klub top, termasuk AC Milan di PSG. Nahas, kariernya mungkin rusak di Chelsea.
Silva bergabung dengan Chelsea pada tahun 2020 lalu. Awalnya situasi cukup baik, dia datang untuk memperkuat lini belakang yang sudah bermain cukup bagus. Bahkan Silva sempat mengangkat trofi.
Sayangnya, sejak saat itu Chelsea justru terus mengalami kemerosotan. Performa mereka memburuk dalam beberapa tahun terakhir, puncaknya musim lalu hanya finis di papan tengah Liga Inggris.
Musim ini, Silva masih bermain di Chelsea, dan dia harus jadi korban bobroknya lini belakang The Blues.
Kamis (1/2/2024) kemarin, Chelsea babak belur dihajar Liverpool dengan skor 1-4. Mereka tidak berdaya di Anfield, main sangat buruk dan tidak bisa mengimbangi lini tengah lawan.
Kekalahan Chelsea ini anehnya tidak mengejutkan. Sejak awal musim ini mereka memang bermasalah. Pochettino harus dikritik keras, seperti yang disampaikan oleh pakar Premier League, Adrian Durham.
“Timnya tidak bisa bertahan dan tidak bisa bermain di laga tandang. Lini tengahnya berubah di setiap pertandingan dan dia tidak tahu apa yang bagus untuk lini tengahnya,” ujar Durham.
“Saya lihat pertandingan kemarin, Enzo dan Caicedo dihargai total 200 juta pounds, tapi mereka sangat tidak efektif. Mereka kalah 1-4 dengan dua pemain itu di lini tengah.”
“Thiago Silva adalah kasus besar bagi saya. Pochettino dan tim Chelsea yang sekarang membuat akhir kariernya jadi mimpi buruk, merusak warisannya,” tandasnya.
Rabu, 31 Januari 2024
Nottingham Forest 1-2 Arsenal
Luton Town 4-0 Brighton
Fulham 0-0 Everton
Crystal Palace 3-2 Sheffield United
Aston Villa 1-3 Newcastle
Kamis, 1 Februari 2024
Man City 3-1 Burnley
Tottenham 3-2 Brentford
Liverpool 4-1 Chelsea
Jumat, 2 Februari 2024
West Ham 1-1 Bournemouth
Wolves 3-4 Man United
Anekaberitasports – Real Madrid akan menjamu Atletico Madrid pada pekan ke-23 La Liga, Senin (5/2/2024) dini hari WIB. Laga di Bernabeu […]
Bola Internasional Hasil MatchAnekaberitasports – Real Madrid akan menjamu Atletico Madrid pada pekan ke-23 La Liga, Senin (5/2/2024) dini hari WIB. Laga di Bernabeu ini bakal menjadi Derby Madrid edisi keempat yang terjadi pada musim 2023/2024, dan ketiga mereka dalam kurun waktu satu bulan.
Mengingat skuat asuhan Carlo Ancelotti dan Diego Simeone juga saling berhadapan di Piala Super Spanyol dan Copa del Rey musim ini, Derby Madrid telah mencapai puncaknya dalam beberapa minggu terakhir, menjelang pertandingan yang sangat penting di Bernabéu.
Mereka bertemu di awal musim liga ini, pada bulan September di Pekan 6, ketika Atlético de Madrid meraih kemenangan mengesankan 3-1 di Estadio Cívitas Metropolitano.
Saat itu ketiga gol mereka, dua oleh Álvaro Morata dan satu oleh Antoine Griezmann, tercipta melalui sundulan.
Namun, Real Madrid mampu membalas dendam saat berhadapan di Arab Saudi pada tanggal 10 Januari di semifinal Piala Super Spanyol, ketika Dani Carvajal melepaskan tembakan di menit-menit akhir untuk mengubah skor menjadi 3-3 dan memaksa perpanjangan waktu, dimana gol tercipta.
Joselu dan Brahim Díaz membawa Los Blancos meraih kemenangan 5-3 dan satu tiket ke final, yang mereka menangkan melawan FC Barcelona untuk mengangkat trofi pertama sepak bola Spanyol musim 2023/24.
Seminggu berselang, tepatnya pada 18 Januari, terjadi duel lagi, kali ini di babak 16 besar Copa del Rey.
Setelah Real Madrid menyamakan kedudukan dua kali sehingga kedudukan menjadi 2-2 di menit 90, gol sensasional Griezmann membuat Atleti unggul 3-2 di perpanjangan waktu. Setelah itu, Rodrigo Riquelme memastikan kemenangan melalui serangan balik yang yang tak terlupakan baginya.
Pertemuan-pertemuan sebelumnya telah menyiapkan panggung untuk duel mendatang ini, dan para penggemar mengharapkan lebih banyak gol mengingat rata-rata 5,33 gol per Derby Madrid sejauh musim ini.
Pertandingan ini sudah mengarah ke arah ini di musim-musim sebelumnya, karena belum pernah mencatatkan clean sheet dalam pertandingan rivalitas ini sejak kemenangan 1-0 Atleti pada Mei 2022.
Sejak itu, ketiga derby musim lalu dan ketiganya jadi sejauh ini kedua tim telah mencetak gol.
Real Madrid menikmati musim 2023/24 yang mengesankan secara keseluruhan, karena mereka telah memenangkan satu trofi, sangat bersaing dalam perburuan gelar dan memuncaki grup Liga Champions dengan rekor sempurna.
Dari 31 pertandingan yang dimainkan sejauh ini, tim asuhan Ancelotti hanya kalah dua kali. Namun, kedua kekalahan tersebut terjadi saat melawan Atlético de Madrid.
Menarik untuk melihat statistik pertahanan Real Madrid musim ini secara keseluruhan. Mereka hanya kebobolan total 30 gol, kurang dari satu gol per pertandingan, namun 10 di antaranya dicetak oleh tetangganya.
Dengan kata lain, Real Madrid hanya kebobolan 0,71 gol per pertandingan melawan semua lawan lainnya, namun kebobolan 3,33 gol per pertandingan saat menghadapi Los Colchoneros.
Oleh karena itu, mungkin saja Simeone dan skuad Atlético Madrid ini telah mencari cara untuk membuat frustrasi Real Madrid dan mencapai hasil.
Sejak musim 2014/15, Atleti belum pernah menaklukkan rivalnya sebanyak tiga kali atau lebih di musim yang sama, namun hal tersebut akan menjadi tujuannya pada hari Minggu ini ketika mereka melakukan perjalanan singkat ke Bernabéu untuk laga La Liga ini.
Anekaberitasports – Manajer Manchester United Erik ten Hag mengakui perasaannya campur aduk setelah melihat timnya menang dengan […]
Bola Internasional Hasil Match Hot TopicAnekaberitasports – Manajer Manchester United Erik ten Hag mengakui perasaannya campur aduk setelah melihat timnya menang dengan cara yang dramatis atas Wolverhampton.
Manchester United berkunjung ke markas Wolverhampton pada pekan ke-22 Premier League 2023/2024, Jumat (2/2/2024) dini hari WIB. Bertanding di Molineux Stadium, Setan Merah menang dengan skor 4-3.
Manchester United sempat memimpin lewat gol-gol dari Marcus Rashford, Rasmus Hojlund, dan Scott McTominay. Namun, Wolves mampu mengejar lewat penalti Pablo Sarabia, Max Kilman, dan Pedro Neto.
Menjelang laga berakhir, bintang muda Kobbie Mainoo muncul sebagai pahlawan kemenangan Manchester United. Dia mencetak gol pada menit ke 90+7.
Berkat hasil ini, Manchester United dengan 35 poin pun berhak naik ke peringkat tujuh klasemen. Sementara itu, Wolves tertahan di posisi ke-11 dengan 29 poin.
Atas kemenangan dramatis itu, perasaan sang pelatih Erik ten Hag pun campur aduk. Tapi pada akhirnya dia merasa sangat bahagia.
“Perasaannya campur aduk, tapi pada akhirnya kami bahagia,” kata Ten Hag di situs resmi klub.
“Senang untuk waktu yang lama dengan performa dan level yang kami capai, tetapi jika Anda mendominasi permainan dan memimpin 2-0 dan 3-1, Anda tidak bisa membiarkan lawan bangkit – itu naif dan itu tidak bagus.
“Kami harus mengusahakannya tetapi saya sangat senang dengan level yang kami capai dalam 60 menit pertama pertandingan.”
Rabu, 31 Januari 2024
Nottingham Forest 1-2 Arsenal
Luton Town 4-0 Brighton
Fulham 0-0 Everton
Crystal Palace 3-2 Sheffield United
Aston Villa 1-3 Newcastle
Kamis, 1 Februari 2024
Man City 3-1 Burnley
Tottenham 3-2 Brentford
Liverpool 4-1 Chelsea
Jumat, 2 Februari 2024
West Ham 1-1 Bournemouth
Wolves 3-4 Man United