Anekaberitasports – Berikut rapor skuad Manchester United yang berhadapan dengan Tottenham, Minggu (29/09/2024).
Man United menjamu Tottenham di pekan keenam Premier League 2024/2025 di Old Trafford. Meski main di kandang sendiri, pasukan Erik Ten Hag kesulitan menghadapi permainan Spurs.
Dalam tempo tiga menit saja mereka sudah kebobolan melalui gol Brennan Johnson. MU kemudian bermain dengan 10 pemain karena Bruno Fernandes dikartu merah langsung oleh wasit.
Tottenham akhirnya bisa menambah dua gol lagi via Dejan Kulusevski dan Dominic Solanke. Man United pun dipermalukan dengan skor 0-3!
Kiper dan Bek
Di pos kiper, ada Andre Onana yang kerap mendapat kritikan. Di laga ini ia memang dibobol tiga kali oleh para penyerang Tottenham.
Namun Onana sebenarnya tampil solid. Ia sempat membuat setidaknya tiga penyelamatan dalam situasi satu lawan satu. Jika bukan karenanya, MU bisa kalah dengan skor lebih besar.
Di pos bek, Matthijs de Ligt kerap kesulitan dengan kecepatan yang ditunjukkan lini serang Spurs, termasuk kecepatan kompatriotnya yang sama-sama bek tengah yakni Micky van de Ven plus ikut terlibat dalam dua gol Spurs. Sementara itu Lisandro Martinez bermain cukup oke karena ia mencatatkan sejumlah intersep dan beberapa kali membantu United menyerang dari lini kedua.
Di pos bek kanan Noussair Mazraoui cukup keteteran menghadapi serbuan Destiny Udogie karena tak mendapat bantuan dari Alejandro Garnacho. Di pos bek kiri, ada Diogo Dalot. Ia tak berada di posisinya ketika Spurs mencetak gol pertamanya.
- Andrea Onana – 7.5
- Matthijs de Ligt – 4
- Lisandro Martinez – 5.5
- Noussair Mazraoui – 5
- Diogo Dalot – 4.5
Gelandang
Minim kontribusi di lini serang. Sempat mendapat peluang usai diberi umpan oleh Kobbie Maino tapi Joshua Zirkzee gagal memaksimalkannya menjadi gol sebelum akhirnya ditarik keluar lapangan usai jeda.
Lalu ada Alejandro Garnacho, yang ikut berperan atas terciptanya gol pertama Tottenham karena tak melihat bola yang dioper Marcus Rashford. Ia sempat nyaris mencetak gol dengan tembakan first time-nya tapi bola cuma mengenai tiang gawang.
Kemudian ada Marcus Rashford di sisi kiri. Ia kehilangan bola untuk gol pertama Tottenham tapi beberapa serangan berbahanya United muncul dari kreasinya, termasuk bola umpan untuk Garnacho yang nyaris berbuah gol.
- Joshua Zirkzee – 4.5
- Alejandro Garnacho – 5.5
- Marcus Rashford – 6.0
Pemain Pengganti
Mason Mount masuk tapi tak memberikan pengaruh signifikan pada permainan Manchester United dan akhirnya malah mendapat kartu kuning. Sementara itu Casemiro ikut berperan atas terciptanya gol kedua Spurs namun ia hampir menjebol gawang Tottenham.
Lalu ada Rasmus Hojlund dan Christian Eriksen plus Amad Diallo. Ketiganya tak memberikan kontribusi berarti bagi United.
- Mason Mount – 4
- Casemiro – 4.5
- Rasmus Hojlund – 4
- Christian Eriksen – 4
- Amad Diallo – 4
Baca Selengkapnya Berita Esports Terbaru
Baca Selengkapnya Berita Bola Terbaru