0 3 min 6 bulan

Anekaberitasports – Gelandang Real Madrid, Toni Kroos sangat gembira timnya memenangkan trofi Liga Champions 2023/2024. Ia menyebut trofi ini adalah kado perpisahan terbaik untuk karirnya.

Dini hari tadi, Kroos memainkan pertandingan terakhirnya sebagai pemain Real Madrid. Laga final Liga Champions 2023/2024 adalah laga terakhirnya bermain di level klub karena ia akan pensiun setelah Euro 2024 nanti.

Kroos yang dijadikan starter oleh Carlo Ancelotti tampil apik. Ia membuat satu assist sehingga Real Madrid menang 2-0 atas Borussia Dortmund di final ini.

Kroos mengaku bahagia bisa menutup karir klubnya dengan trofi yang fantastis. “Sejak awal, saya memang ingin pergi dari klub ini dengan situasi seperti ini [memenangkan Liga Champions],” ujar Kroos di laman resmi Real Madrid.

Simak komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.

Happy Ending

Toni Kroos melambaikan tangan ke publik Santiago Bernabeu usai laga Real Madrid vs Real Betis di La Liga 2023/2024. (c) AP Photo/Manu Fernandez

Kroos menyebut bahwa ia sangat bersyukur bisa menghabiskan 10 tahun karirnya bersama Real Madrid. Ia senang bisa menutup karirnya bersama Los Blancos.

“Apa yang saya alami selama 10 tahun di klub ini takkan pernah saya lupakan. Mungkin suatu saat saya akan merindukan momen-momen seperti ini,” sambung Kroos.

“Saya mengambil keputusan untuk pensiun karena saya ingin menjalani kehidupan yang berbeda. Saya tentu akan merindukan bermain untuk Real Madrid, namun saya ingin pergi dengan cara seperti ini dan saya sangat senang bisa mewujudkan itu.”

Laga Sulit

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti dan Toni Kroos. (c) AP Photo/Jose Breton

Pada kesempatan ini, Kroos juga memberikan apresiasi kepada rekan-rekan setimnya. Ia menyebut Real Madrid bekerja keras untuk bisa menang di laga ini, karena Dortmund benar-benar membuat mereka kerepotan.

“Kami ingin memenangkan pertandingan ini dan kami mempersiapkan pertandingan ini dengan sebaik mungkin. Namun memang tadi penampilan kami di babak pertama tidak bagus,” lanjut Kroos.

“Namun itu bukan masalah bagi kami, karena kami terus mencoba dan akhirnya kami mencetak gol. Saya senang bisa pergi dari klub ini dengan cara seperti ini, dan tidak ada cara yang lebih baik untuk pergi ketimbang memenangkan Liga Champions,” pungkasnya.

Last Dance

Julian Nagelsmann dan Toni Kroos berpelukan di akhir laga international friendly Jerman vs Belanda, 27 Maret 2024 (c) AP Photo/Martin Meissner)

Setelah partai final ini, Kroos akan terbang ke Jerman untuk bergabung dengan Der Panzer.

Kroos akan mencoba membantu negaranya untuk memenangkan Euro 2024 sebelum akhirnya pensiun seutuhnya.

Baca Selengkapnya Berita Esports Terbaru
Baca Selengkapnya Berita Bola Terbaru


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *